UNS – Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta kembali mendulang prestasi dalam Lomba Esai Tingkat Nasional Mechanical Education Festival (MEF) yang diadakan oleh Program Studi (Prodi) Pendidikan Teknik Mesin (PTM) UNS. Tim UNS berasal dari Prodi Pendidikan Biologi yang terdiri dari Feni Andriani dan Alysa Nur Chasanah Alam Majid berhasil menyabet juara pertama dalam ajang ini.
Tim UNS yang bernama Gurirang ini mengusung ide penelitian yang berjudul Optimalisasi Pemanfaatan Umbi Porang (Amorphophallus Muelleri) Sebagai Gula Rafinasi Alternatif Untuk Mengurangi Impor Gula dan Mewujudkan Kemandirian Produksi Gula Indonesia. Penelitian ini membahas tentang upaya pemanfaatan umbi porang guna memenuhi permintaan gula rafinasi. Pada dasarnya, penelitian ini berfokus pada pemanfaatan porang menjadi gula rafinasi.
Proses lomba diawali dengan seleksi esai bagi finalis 10 besar. Ada pun, 10 besar finalis tersebut berasal dari berbagai universitas di Indonesia seperti UGM, Unair, UB, IPB, Unnes, Unhas, UNDIKSHA dan Politeknik Perkapalan Surabaya. Finalis diminta untuk membuat video guna mempresentasikan gagasan selama 10 menit. Selanjutnya, mereka diminta untuk mempresentasikan gagasannya selama 5 menit dan melakukan tanya jawab dengan juri. Durasi waktu yang diberikan yaitu 10 menit yang dilakukan secara daring menggunakan aplikasi Zoom Meeting pada Minggu (18/10/2020) lalu.
Setelah melalui semua tahapan lomba, Tim Gurirang unggul dengan perolehan skor 158,6 dari seluruh finalis yang menghantarkan mereka menjadi juara pertama. Atas kemenangan tersebut, Feni dan Alysa mendapatkan uang tunai dan e-sertifikat. Feni mengaku senang ketika dapat memenangkan lomba ini.
“Senang, tidak menyangka karena kendala-kendala yang dihadapi selama pembuatan membuat kurang percaya diri,” tutur Feni, Selasa (3/11/2020).
Feni mengaku waktu pembuatan video cukup singkat karena jadwal kuliah yang sedang dijalani cukup padat.
“Waktu pembuatan video cukup singkat, ditambah jadwal kuliah yang cukup padat. Sehingga pada proses pembuatan video pemaparan gagasan, hanya dilakukan dalam setengah malam karena kondisi keterbatasan alat-alat,” jelas Feni.
Kedepannya, Feni dan Alysa berharap, melalui kompetisi ini dapat meningkatkan daya saing antar personal, memicu kreativitas dan membangkitkan semangat dalam hal ilmiah. Humas UNS
Reporter: Zalfaa Azalia Pursita
Editor: Dwi Hastuti
The post Mahasiswa UNS Sabet Juara 1 di Ajang Lomba Esai Nasional MEF appeared first on Universitas Sebelas Maret.